Jumat, 05 Februari 2010

Cara Chat di YM tanpa Install software

Cara chat Yahoo messenger tanpa harus menggunakan software YM maksudnya yakni anda akan berchat Ria langsung di browser manapun tanpa memerlukan software. Dimana kita akan menggunakan Yahoo Messenger untuk Web.
Yahoo Messenger untuk web didesain untuk melengkapi Yahoo! Messenger di dekstop Anda.

Dalam Messenger versi web ini, gambar/Avatar Anda ditampilkan, dan pengaturan stealth dan daftar blokir Anda juga berlaku. Dalam Messenger untuk Web,Dalam Messenger untuk Web, Anda tidak bisa bergabung dalam konferensi, chatting, mentransfer file atau berbagi-pakai foto; atau menggunakan webcam, Voice, IMvironments, LaunchCast Radio, PlugIns, atau audibles.

Ini akan sangat berguna ketika Anda jauh dari komputer milik Anda - misalnya, ketika Anda sedang bepergian. Atau ketika Anda ingin menggunakan IM di rumah sahabat Anda. Messenger untuk Web juga baik untuk lingkungan kerja yang melarang penginstalan perangkat lunak pada komputer perusahaan karena tidak ada fasilitas download. Dan Messenger untuk Web ini tidak akan memunculkan jendela saat boss sedang berdiri di belakang Anda! Messenger ini dilengkapi dengan detektor boss yang sangat mudah dan bekerja sangat cepat. Ah, sebenarnya tidak juga; tapi dalam Messenger untuk Web percakapan terjadi di jendela atau tab browser, yang selalu bisa Anda kecilkan. Untuk privasi dan lain-lain.

Penasaran ?... Langsung saja Kesini http://id.webmessenger.yahoo.com
Loginlah dengan Account Anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar